MACET 3 SAMPAI 4 JAM, KONTRAKTOR DINILAI BELUM SIAP

Kemacetan jalan asam baru capai 5kilomiter, dan sudah lebih dari 3 jam

MACET 3 SAMPAI 4 JAM, KONTRAKTOR DINILAI BELUM SIAP

MACET 3 SAMPAI 4 JAM, KONTRAKTOR DINILAI BELUM SIAP,
Kemacetan parah di jalan jendral Sudirman  Sampit-Pangkalan Bun KM 124 Desa Asam Baru Kecamatan Danau Seluluk Kabupaten Seruyan Kalimantan Tengah mencapai 5kilomiter lebih, 05/07.


Akibat perbaikan jalan membuat kemacetan lebih dari 5 kilometer dari kedua arah.
Kontraktor pengembang perbaikan jalan di anggap kurang siaap, hal ini di ungkapkan oleh warga setempat, "itu kayak kurang siap untuk perbaikan jalan, masak iya alat berat yang diturunkan hanya alat berat ukuran kecil, ini kan jalan propinsi" ujar pak Yadi warga setempat.

Hal ini sangat merugikan pengguna jalan, terlebih lagi tidak adanya jalan alternatif yang bisa di lalui, yang membuat jalanan ini semakin macet.

ada satu buah mobil truk mengalami kecelakaan pada tidik perbaikan jalan yang sedang di kerjakan .

"didepan itu ada truk terbalik,mungkin karena jalan yang diperbaiki, karena di timbun dan belum rata" tambah pak Yadi.

Kerugian juga dialami oleh sopir-sopir muatan barang sayur atau buah, mereka mengaku sangat dirugikan karena jam yang di jadwalkan molor akibat kemacetan tersebut.

Hinggal berita ini di turunkan, keadaan lalulintas masih macet dan terus bertambah panjang, saat kami coba konfirmasi kepada warga setempat untuk Perusahaan pengemban mereka menjawab tidak tahu karena tidakadanya plang pengerjaan proyek tersebut.

5 Juli 2023
Tim Kabaritah.com