SEKELOMPOK ANAK REMAJA RUSAK BANGUNAN SEKOLAH DI PANGKALAN BUN SECARA BRUTAL

SEKELOMPOK ANAK REMAJA RUSAK BANGUNAN SEKOLAH DI PANGKALAN BUN SECARA BRUTAL
RUSAK: Tampak Kaca Sekolah SMP Berserakan Setelah Dirusak Sekelompok Anak Remaja

SEKELOMPOK ANAK REMAJA RUSAK BANGUNAN SEKOLAH DI PANGKALAN BUN SECARA BRUTAL

KABARITAH.COM, KOTAWARINGIN BARAT - Sekelompok anak remaja diduga menyerang sekolah SMPN 11 Arut Selatan  (Arsel) Jalan Ahmad Wongso Kelurahan Madurejo, Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Kalimantan Tengah (Kalteng) Pada Jumat (09/09/2022) malam sekitar pukul 21.00 WIB.

Tampak kaca bagian depan sekolah pecah dan berserakan di lantai setelah dirusak dan dilempar dengan batu dan benda tumpul lainnya. Informasi yang dihimpun Media Kabaritah dari narasumber di lapangan, ada sekitar kurang lebih 10 orang anak remaja dengan mengendarai sepeda motor lalu masuk kawasan sekolahan dan tiba-tiba merusak bangunan sekolah.

“Kira-kira ada 10 orang anak remaja, mereka masuk dengan tiba-tiba dan menyerang sekolahan,” ujar seorang sumber kepada Media di lokasi kejadian.
Saat kejadian pengerusakan berlangsung, penjaga sekolah dan warga sekitar langsung datang. “Ada 4 remaja yang sudah diamankan di Polsek Arsel.”

Dari pantauan Media Kabaritah bangunan depan SMPN 11 Pangkalan Bun rusak parah di bagian depan. Kaca-kaca berserakan di lantai. Saat ini pihak Polsek Arsel masih menyelidiki penyebab aksi brutal anak-anak remaja ini.
Saat dikonfirmasi, Melalui salah satu media Kapolres Kobar AKBP Bayu Wicaksono justru belum mengetahui aksi brutal gerombolan anak remaja tersebut.

Berdasarkan penelusuran Media Kabaritah pada Selasa 6 September 2022 lalu, sejumlah anak remaja dari SMP 7 sempat mendatangi SMP 11 untuk mencari siswa di sana. Namun saat itu pihak guru langsung bertindak cepat dan langsung melapor ke Polsek Arsel. Bahkan saat itu antara siswa yang berseteru sudah didamaikan di Polsek Arsel. 

Editor : Tazudin